Bersama menciptakan kolaborasi Team Telkomsel Cluster Banyuasin, Kominfo Banyuasin, Aparat Keamanan dan warga sekitar tower Telkomsel, untuk patroli pengaman site – site Telkomsel area Banyuasin.

 

 

Banyuasint,- HBN INDONESIA Pada tanggal 24 Mei 2024, Team Telkomsel Cluster Banyuasin yang dikomandoi oleh Pic Head Clusternya Bernard Henry P berkolaborasi dengan team dari Dinas Kominfo Kabupaten Banyuasin yaitu Pak Gusti, bantuan pengamanan dari TNI dan segenap Masyarakat sekitar tower di Banyuasin, mengadakan patroli pengaman site dan sosialisasi terhadap warga masyarakat sekitar tower Telkomsel

 

Tujuan dari kegiatan ini adalah mensosialisasikan dan mengajak segenap masyarakat sekitar tower Telkomsel untuk ikut serta ambil bagian dalam pengamanan Tower Telkomsel sehingga keberlangsungan fasilitas Telekomunikasi ini bisa terjaga dan tetap menunjang kegiatan ekonomi, Pendidikan dan seluruh aktifitas kehidupan warga yang menggunakan media telekomunikasi baik data internet maupun telepon.

 

Dalam hal ini dari Kominfo Banyuasin turut memberi himbauan buat seluruh Masyarakat di Banyuasin dari pihak Muspida setempat dan warga sekitar untuk sama- sama menjaga keamanan tower. Dari pihak Telkomsel pun berkomitment akan memberikan reward buat warga yang berpastisipasi dalam penangkapan oknum- oknum vandalsm atau pencurian terhadap perangkat tower yang sangat marak akhir- akhir ini.

 

Semoga dengan bersama-sama berkolaborasi dengan semua pihak dalam menjaga fasilitas telekomunikasi ini diharapkan akan tercipta kondisi yang aman dan terkendali sehingga masyarakat umum khususnya di area Banyuasin bisa nyaman menggunakan fasilitas Telekomunikasi yang terus menunjang kehidupan masyarakat itu sendiri.

 

Telkomsel sebagai Provider Telekomunikasi Merah Putih dan merupakan bagian dari Telkom Grup adalah fasilitas milik negara yang perlu didukung keamanan fasilitas tower dan perangkatnya sehingga bisa terus memberikan dampak positif untuk seluruh warga dari sisi penyelenggaraan Telekomunikasi yang akan terus menunjang Pembangunan khususnya di area Banyuasin.

 

Telkomsel sangat berterima kasih buat peran serta seluruh masyarakat dan terus berkomitment untuk memberikan layanan terbaik dan jaringan yang handal.

Salam Telkomsel Area Banyuasin .

 

Editor tayang Zaki

 

Tim media mcngrup

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *